Ingat! Kunci Bahagia Adalah Bersyukur dan Bersabar | Prempuan Bali

Ingat! Kunci Bahagia Adalah Bersyukur dan Bersabar
Photo Via https://instagram.com/nana_artana


Syukur dan sabar adalah kunci bahagia. Bersyukur bisa membuat kita bahagia dan mendapatkan banyak kebaikan. Jadi, jika ingih bahagia jangan lupa untuk selalu bersyukur. Kehidupan memiliki arti yang berbeda – beda bagi setiap manusia, ada yang menyatakan bahwa hidup adalah perjuangan, hidup adalah permainan. Namun, hanpir setiap orang yang menyatakan bahwa hidup adalah mecari kebahagiaan.

Bahagia disini juga memiliki banyaka arti dan pandangan yang berbeda-beda, ada yang menyatakan bahwa hidup bahagia itu adalah ketika kita memiliki bergelimang harta, dan ada juga yang menyatakan bahwa hidup yang bahagia itu adalah ketika kita memiliki hidup yang sederhana dan masih banyak lagi sudut pandang lainnya.

Kunci pertama adar hidup merasa bahagia adalah dengan selalu memiliki rasa bersyukur, karena ketika kamu berhasil untuk memiliki rasa selalu bersyukur apapun tujuan dan pandangan kamu tentang hidup bahagia akan selalu tercapai. Begitu sebaliknya, ketika kamu tidak pernah memiliki rasa bersyukur, apapun tujuan dan pandangan kamu pada kehidupan yang bahagia tidak akan pernah terasa puas dan membuat hidup terasa semakin susah dan melelahkan.

Kunci lainnya yaitu sabar. Sabar merupakan pilar penting yang harus dijaga agar hidup senantiasa bahagia. Menahan diri yang dimana menahan diri ini memiliki banyak makna seperti sabar ketika mendapat cobaan, sabar ketika kita berjuang, sabar untuk taat kepada Tuhan dan lain sebagainya.

Untuk itu sabar dan bersyukurlah sehingga hati kamupun menjadi lebih lapang, ketika kamu berhasil dengan hal itu. Dijamin kebahagiaan yang selama ini kamu cari akan segera kamu dapatkan atau bahkan bahagia yang kamu dapat akan terasa lebih baik dari apa yang pernah kamu bayangkan.

Posting Komentar